Sepi antara aku dan dia


Memang cukup sulit merangkai kata pada saat ini , diri ini memang sedang merasa sepi aneh memang ,aku juga nga habis pikir kenapa susah menulis ini semua.Aku sudah berkonsentrasi tapi sulit kurangkai, tangan sudah di tuts putih laptop ini tapi tetap saja gagal menulis ini semua. Terkadang di kesunyian malam ,mungkin bisa semua kutuliskan tapi tetap saja tak mampu merangkai bahkan layar monitor itu hanya bisa kulihat berjam-jam.

Setelah ku baca postingan sahabatku entah ada hal yang bisa kugerakan di tangan ini.

Kawan ….. Hari – hari ini adalah hari tindakan nyata, terkadang kita mudah untuk berteori,menulis di blog yang menjadi sebuah inspirasi bagi yang membacanya sehinga terkesan diri orang yang cukup mampu dalam kapasitas pribadi (maaf bila ada yang tersingung) ini tidak bermaksung meyingung siapapun. Aku hanya untuk intropeksi diri. Bisa jadi yang kita tulis hanyalah sebuah impian di langit-langit biru kehidupan ternyata bila di telisik jauh pangang dari api. tengok saja berapa banyak orang disekitar kita yang terhimpit kermiskinan .maaf ketika ku tulis ini semua aku sedang merasakan betapa perihnya kehidupan seseorang yang kukenal. aku tau dia tak akan membaca postingan ini. tiap hari jalan kaki hanya untuk menjajakan jualannya.Sering kali ia di usir dari tempat ia mengontrak karena memang tak ada dana untuk membayarnya. mungkin engkau sering berpusa senin kamis. Nah ini memang harus puasa karena memang tak ada yang dimakan dan mau beli apa, memang ga ada uang di beli.Aku berusaha untuk membantunya tapi apalah diriku yang memang saat ini aku mengalami kehidupan bukan seperti dulu lagi.

ah , hati ini tetap saja mengharu biru bertemu seseorang yang selalu ngoceh tentang berbagai hal ya politik, ekonomi , budaya , militer,strategi perang wah bicara apa bisa tapi kawan ujung-ujungnya tetap kata cinta. Ya dialah saat ini sedang mengalami gaguan kejiwaan beberapa kali ia datang kerumah hanya mau bercerita berbagai hal. Maaf bu, ia berkata kepada asisten psikiatri, saya kadang – kadang takut , ketakutan ga jelas dan datangnya tiba – tiba.Wah pak kenapa ketakutan. Dan ternyata dulu di pekerjaannya ya sering melakukan hal yang tidak diinginkan dengan hati nuraninya.

Kawan …. Terdiam aku sepi sendiri menghantar diri ini selalu berharap padaMU Ya Allah ketika siang yang cerah ini menglayutkan hati yang selalu berbolak – balik Aku hanya bisa berharap padaMu ya Allah.Karunaikanlah diri ini untuk selalu taat PadaMu.Ya Allah moga nurani ini berpadu pada rindu jiwaku yang selalu ,dan sering kali mengharu biru ya.Malu diri ini mengatakannya (cengeng ya) .

di hari sabtu yang tenang aku katakan bagi yang membaca,

jauhkanlah suara bising dan hiruk pikuk dari rumah dan kantor Anda karena ketenangan dan ketertiban adalah tanda-tanda kebahagian.

Siapapun yang memiliki adab yang baik.Perasaan yang lembut.Perangai mulia.Ia akan membuat dirinya sendiri dan orang lain berbahagia.

Kebahagian adalah sebatang pohon yang dipupuk.ia dipelihara dan disinari oleh keimanan kepada Allah dan hari kiamat

Terima kasih Untuk semuanya kalian adalah sahabat-sahabta terbaiku


28 respons untuk ‘Sepi antara aku dan dia

  1. Saya, Mas… saya pun terkadang writeless saat di depan monitor…

    Bagi saya media ini buat sharing, berbagi semangat, memperkaya pengalaman lewat tulisan orang lain…

    Keep writing! Keep blogging! karena mungkin dari sini kita bisa belajar banyak hal dan juga bisa mengingatkan kita akan hal kecil yg terlupa…

  2. Saya juga gak mudah dalam menuangkan tulisan di blog saya, harus melalui renungan untuk mencari kata-kata yang tepat untuk menulis agar pesan yang disampaikan oleh suasana(dunia) yang saya rasakan dapat tersampaikan dan mood menulis yang maknyus….

    senang ada tulisan terbaru disini, tapi nampaknya lagi sedih ya? semangat yah kawan..andaikan ada yang bisa say bantu, insya Allah saya akan bantu walaupun berbagi pundak untuk menopang beban agar terasa ringan.. 🙂

  3. hai kawan:-)
    ga semua kejadiaan harus dikatan
    karna semua perkataan kita mempunyai konsekuensi sekarang tau nanti

    ga nyambung ya 🙂 ?

  4. kawanlama95.wp ini bukan gaya anda tolong jangan terbawa suasana orang lain sehinga membuat orang menduga – duga.Jalan ini masih panjang jadi bergeraklah
    dengan nuranimu kawan.Jangan terlalu memikirkan diri sendiri.orang disekitar anda menanti pertolonganmu walau hanya sekedar berbagi pundak untuk menopang beban agar terasa ringan.

    kawanlama95.wp setiap orang selalu punya urusan-urusan yang harus diselesaikan. jAdi jangan mencari perhatgian dengan menulis seperti itu.Maksudnya biar pembaca trenyuh gitu? wah ini sudah keluar idealisme anda.

    Ya mohon maaf bila ini aku kritik dari nuraniku.
    Jadi ayo bangun ,anda adalah orang – orang yang selalu terseyum dan bersahaja dan banyak kegembiraan.

    oke semangat selalu , maka Terseyumlah 🙂

  5. baru sekali mampir kok langsung ketemu yang berat 😆

    hidup sudah ada yang nggaris mas, dengan kebebasan ikhtiar yang dibatasi takdir, kenapa harus mumet? 🙂

  6. Kawanlama yang baik,, kadang sepi memang dibenci kadang dirindu, kadang menjadi teman kadang menjadi mush tinggal bagiman kita menyikapinya.
    Terikasih kawan telah mau mampir blog saya, salam kenal salam persahabtan 🙂

  7. Ada paragraf yang tak mungkin kulupakan setelah membaca tulisan di atas:

    jauhkanlah suara bising dan hiruk pikuk dari rumah dan kantor Anda karena ketenangan dan ketertiban adalah tanda-tanda kebahagian.

    Siapapun yang memiliki adab yang baik.Perasaan yang lembut.Perangai mulia.Ia akan membuat dirinya sendiri dan orang lain berbahagia.

    Thanx. Setiap postingan yang apik, bagaimana pun cara menuliskannya, selalu memberikan manfaat bagi pembacanya.

  8. sahabat terbaik?????
    aduh maaf ya gw ga bisa jadi sobat loe yg baik..
    maaf bngt
    maaf jk sering menjatuhkan kata2mu yg tinggi..
    menyumpal ocehanmu yg lembut..
    dan sering kututup telinga karena sedang gondongan…

    jika ada sahabat yg sering ga percaya dengan argumenmu yg kontradiktif..
    ya itu gue…

    ya sorry aj friend..goe tuh orangnya
    mang suka perang..

    sorry friend .gw ga bsa jd temen loe yg baik..

  9. Emang sih, kadang nulis posting di blog tuh susah..tp kadang juga nulis bisa mudah bnkt..tergantung kondisi si..hi5,
    Tulisan saya yg terakhir diblog saya yg kelabu jg tuh td pagi susah buanget buat nulisna, walo cuma separagrap.
    .:-Phe5..mungkin karena kondisi raya lg badmood plus ngantuk..he5
    Kata suhu saya..kang pepih nugraha..nulislah kpn saja, dmana saja, dan dlm kondisi apa saja, nkgak pduli kita lg sakit, sehat, sendiri, dkeramaian, ato yg lainnya..
    Tuh yg bt saya trus punya motivasi bt nulis. .he5,walo nulis cuma spatah 2patah kata..:-Phe5
    Tp ni bkn bermaksud menggurui lho bang..cuma skedar share..:-D..
    Oia, djogja lg cuaca aneh ni, siang puanas ngentang2, tp mlm sering ujan..hehe,tp walo bgtu, jogja tetep slalu ngangenin..hehehe:-D

  10. Ah asa di tempatmu berada (per-asa-an) kadang halangi dari semua yang ada kawan! sejenak bukalah kacamata berlapis cermin itu dan naiklah kepuncak meara untuk tatap dunia adanya!Tak semua berjalan dengan kita sentralnya.. terpikirkah bahwa kawanlama95-isme itu belum tentu ..

  11. Minggu ini, sepi akan menghampiriku.
    Jadi mulai hari ini daku membuat rencana garis besar kegiatan.
    […]
    Hmmm..kegiatan minimal ngenet.
    😀
    salam hangat selalu

  12. aslmlkm
    postingan yg mantabs..
    memang, ada banyak hal yg harus kita renungkan
    tapi, ada lebih banyak hal yg harus kita lakukan

    kesendirian memang memberi banyak pelajaran…!

  13. Semoga kita semua bisa mencapai puncak dg jalan yg lurus tanpa tipu daya kepada org lain 🙂

    fot gunungnya bagus, subanalloh :mrgreen:

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s